Memberi dan Menginspirasi

Sabtu, 06 Agustus 2016

Mau Berwisata ke Sukabumi? Inilah 5 Tempat yang Wajib dikunjungi di Sukabumi


Sekilas Mengenai Sukabumi
Sukabumi merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bogor, Kabupaten Lebak dan Kabupaten Cianjur. Destinasi wisata yang ditawarkan di sini lebih banyak pemandangan alam yang asri, karena Sukabumi memiliki pegunungan yang sejuk dan memiliki curug atau air terjun. Tak heran jika Sukabumi ini banyak sekali objek wisata curug.

sumber : www.sosialmediaonline.com


Seperti kita ketahui sendiri kebanyakan dari kita khususnya orang  Jawa Barat, memilih wisata ke luar yang lebih bergengsi seperti ke Bali, padahal ada banyak objek wisata yang indah, murah meriah karena akomodasi juga lebih dekat.
Nah sekarang saya akan mereview 5 tempat yang wajib dikunjungi saat kamu pergi ke Sukabumi, yuk disimak!

    5  Objek Wisata Alam di Sukabumi
1.      Curug Cibeureum
Curug Cibeureum salah satu curug atau air terjun yang Berada di kawasan taman nasional Gede Pangrango. Bagi Anda yang ingin ke curug ini, harus melewati pintu masuk taman Gede Pangrango yang berjarak kurang lebih 500 meter dari pintu taman.  Harga tiket masuknya  sangat terjangkau.  Cukup mengeluarkan uang 18.500 rupiah Anda bisa menikmati air terjun yang indah (harga bisa berubah sewaktu-waktu)
2.      Curug Awang
Curug Awang berada di Kecamatan Ciletuh. Tempatnya masih alami dan asri, tak heran jika banyak wisatawan dari Jakarta yang berlibur untuk menghilangkan penat. Ada berbagai paket wisata yang disediakan di tempat ini, dengan merogoh uang 700 – 800 ribu untuk 8 orang  Anda sudah bisa menikmati paket wisata ini, ingat ya harga ini bisa bisa berubah kapan saja, untuk lebih detil  hubungi penyedia paket wisata. Selain Curug Awang dan Curug Cibeureum masih banyak situ yang lain, ada Curug Cikaso, Curug Sawer, Curug Simarinjung dan lain-lain.
3.      Danau Batu Bacan  
Danau yang asal mulanya dari daerah pertambangan batu ini terletak di Kecamatan Cikembar Sukabumi. Seiring dengan eksploitasi batu secara terus menerus, lalu keluar air yang menggenangi kawasan ini hingga sekarang. Dan akhirnya membawa keberkahan bagi warga sekitar, kawasan ini menjadi objek wisata dan memberi keuntungan secara financial kepada warga sekitar.
4.      Pantai Citepus
Pantai ini berada di daerah Pelabuhan Ratu, Pelabuhan Ratu sudah terkenal keindahan pantainya juga ombaknya yang dahsyat. Biasanya pengunjung dilarang untuk bermain atau mandi di pinggir pantai jika ombak sedang pasang.
5.      Taman Nasional Gunung Halimun Salak
Di kawasan dengan luas 113.357 Hektar sobat bisa menikmati alam pegunungan yang  asri. Letaknya berada di Jl Raya Cipanas kecamatan Kabandungan Sukabumi.
Aliran sungainya yang jernih dan air terjun yang indah cocok untuk liburan bersama keluarga. Daerah ini juga sering digunakan untuk perkemahan dan outbound.

Jika sobat ingin berkunjung ke salah satu objek wisata di atas, saran saya terlebih dahulu menghubungi Traveloka.com untuk mengetahui tiket dan akomodasinya. Selain itu Sobat juga bisa menentukan menginap di hotel mana yang terdekat dengan lokasi tersebut.
Selamat berwisata, semoga bermanfaat.

1

1 komentar:

  1. Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai 5 Tempat yang Wajib dikunjungi di Sukabumi.
    Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai Pariwisata Indonesia yang bisa anda kunjungi di Informasi Seputar Pariwisata

    BalasHapus

Silahkan berikan komentar, saran dan kritik dengan bahasa yang sopan, jangan spam ya!