Anak merupakan amanah yang diberikan oleh Allah kepada kita. Oleh sebab itu kita sebagai orang tua harus merawat dan membesarkannya dengan penuh kasih sayang. Terutama sosok ibu yang dalam keseharian lebih dekat dengan anak. Kebiasaan anak-anak adalah meniru orang dewasa, jadi seorang ibu harus memberi contoh yang positif terhadap anak.
Pendidikan pertama seorang anak berasal dari lingkungan keluarga . apalagi ketika anak sedang dalam tahapan usia 0-6 tahun, inilah masa keemasan tumbuh kembangnya. Pada masa tersebut, kecerdasan dan dasar-dasar kepribadiannya mulai terbentuk. Oleh karena itu, peran ibu sangat besar untuk dapat membimbing buah hatinya agar si kecil menjadi seorang yang berkepribadian baik, bertalenta, dan mempunyai kepercayaan diri di masa depan.
Laporan the telegraph tentang hasil sebuah studi menyoal peran ibu sebagai pendidik anak kian memperkuat hal tersebut. Studi tersebut menerangkan bahwa peran ibu berdampak besar pada prestasi pendidikan anak-anaknya ketimbang peran ayah.,
Seperti halnya saya seorang ibu dengan dua putra dan putri yang masih balita. Kebetulan saya berprofesi sebagai penulis lepas di berbagai media. Jadi disela-sela kesibukan saya mengurus rumah tangga saya juga gemar membaca. Kebiasaan menulis dan membaca itu menjadi pemandangan keseharian saya yang positif. Jadi kedua anak saya kalau saya sedang ngetik, dia juga sibuk minta buku dan pulpen. Ia berkreasi sendiri diatas bukunya. Atau apabila saya sedang santai, Citra yang masih dua tahun menyodorkan sebuah buku, ia minta diceritakan gambar yang ada didalam buku tersebut.
Citra memang anak yang cerdas, ia sudah bisa melafalkan angka 1 sampai 10, pembendaharaan katanya banyak sekali, bahkan ia sudah bisa menghapal surat Al Fatihah dan doa-doa pendek. Saya yakin anak saya itu memiliki kecerdasan, hal itu bisa dilihat dari keceriannya dan binar matanya.
Kecerdasan yang perlu dimiliki anak bukan hanya logika, matematika dan bahasa. Pengetahuan mutakhir menyebutkan, terdapat sejumlah kecerdasan yang biasa disebut Multiple Intelegence, yaitu kecerdasan kinestetik, kecerdasan visual-spasial, kecerdasan linguistic, kecerdasan logika matematis, kecerdasan musical, kecerdasan intrapersonal dan kecerdasan naturalis.
Agaranak cerdas harus diberi stimulasi salah satunya yaitu dengan bermain. Ada ban yak aneka permainan dan aktivitas kreatif yang menjadi stimulasi positif bagi si kecil. Selain diberikan stimulasi-stimulasi anak juga harus terpenuhi kebutuhan nutrisinya. Asupan gizi dan vitamin sangat menunjang tumbuh kembang anak.
Saya memberinya vitamin tebaik untuk membantu tumbuh kembang kedua anak saya. Dan saya mempercayakannya kepada Sevenseas. KandunganSevenseas terdiri dari :
Per sajian 10 ml Cod Liver Oil 2.8 gr (paling tinggi dan alami)
- DHA : 224 mg
- EPA : 252 mg
- Vitamin A : 4000 IU
- Vitamin D : 400 IU
Tambahan MULTIVITAMIN
- Vitamin B6 : 0.7 mg
- Vitamin C : 35 mg
- Vitamin E : 3 IU
- Orange juice : 0.7 gr (tanpa zat pewarna)
Keunggulan Seven Seas
- Mengandung TINGGI DHA (224 mg per 10ml / 20x lebih banyak dibandingkan produk competitor).
- Berasal dari Minyak Hati Ikan Cod di Perairan Atlantik sehingga bebas dari pencemaran.
- Mengandung Omega-3 yang membantu pertumbuhan otak, melindungi sel-sel otak, serta memastikan otak dan retina mata bekerja dengan optimal (membantu meningkatkan perkembangan otak).
- Mengandung vitamin A yang membantu kesehatan mata, memelihara pertahanan terhadap infeksi, ikut menjaga sistem kekebalan tubuh, dan membantu pertumbuhan tulang.
- Mengandung vitamin D yang membantu penyerapan kalsium dan fosfor serta penting bagi kesehatan tulang dan gigi.
- Mengandung Sari Jeruk Asli yang disukai anak2, tanpa pengawet dan perasa buatan.
- Full Import dari UK (Inggris) dan berkualitas tinggi.
Manfaat DHA bagi Perkembangan Otak Anak
1. Pada masa periode emas usia 1-3 tahun, sel otak bekerja keras membentuk hubungan (sinaps) dengan sel otak lainnya yang memungkinkan mereka dapat bekerja sama.
2. Pada periode inilah, otak sangat membutuhkan nutrisi penunjang. DHA memegang beberapa peran vital dalam otak, seperti:
· Menjaga selaput sel otak agar dapat berfungsi dengan baik dalam menghantarkan informasi dari satu sel otak ke sel lainnya.
· Meningkatkan pertumbuhan sel otak dan menyebabkan peningkatkan kemampuan belajar dan memori.
Meningkatkan jumlah sinaps dalam otak. Hal inilah yang dalam periode emas dapat dimanfaatkan si kecil dalam memaksimalkan kemampuan otaknya.
Saya yakin seorang ibu mempunyai ikatan batin yang lebih kuat dengan anak. Sehingga anak mau mendengarkan saran ibunya. Ibu bisa menanamkan nilai yang aik dan buruk., dan memberikan arahan yang terbaik buat anaknya. Pengalaman menjadi hal yang signifikan disamping terus menggali ilmu dan informasi yang tepat. Mom hebat, anak cerdas menjadi semboyan bagi kita semua. Amiin
Sumber Bacaan : Tabloid nakita Edisi 719 / 13 januari 2013
Koran Kompas (Klasika) edisi Minggu, 21 April 2013
www.sevenseas.co.id
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan berikan komentar, saran dan kritik dengan bahasa yang sopan, jangan spam ya!