Resensi dimuat di Koran Jakarta tanggal 21 Mei 2014
7 Kesalahan fatal bagi
pengusaha
Banyak
orang yang ingin menjadi pengusaha, karena menjadi pengusaha anda bisa memiliki
kebebasan, yaitu bebas waktu dan bebas uang. Tapi sayang jadi pengusaha itu
tidak gampang. Jadi pengusaha ada ilmunya jangan hanya sekedar Action, karena
asal action hanya akan membuat gagal.
Menjadi
pengusaha jangan hanya ikut-ikutan, harus menjadi pilihan karena kita
benar-benar ingin menjadi pengusaha, bukan karena terkompori apalagi karena
kepepet. “menjadi pengusaha adalah pilihan, bukan pelarian apalagi balas
dendam” (Halaman. 43)
Fakta
dilapangan bahwa 50 % bisnis bangkrut pada tahun ke – 1, 80 % bisnis bangkrut
pada tahun ke 5 dan 96 % bisnis bangkrut pada tahun ke 10. ( Halaman.40)
Membangun
bisnis yang bisa bertahan dalam jangka panjang dan sukses membutuhkan mental
untuk action yang diikuti dengan strategi marketing, oprasional, SDM dan
keuangan.
Dalam
buku 7 kesalahan fatal pengusaha pemula karya Dewa Eka prayoga dituliskan kisah
nya sendiri sebagai pengusaha, dengan maksud agar pengusaha pemula tidak jatuh
pada lubang yang sama.
Menurut
Dewa Eka Prayoga 7 kesalahan pengusaha adalah Asal Action, ikut-ikutan, gampang
percaya, ingin cepat, banyak gaya, mudah hutang dan buta finansial.
Banyak
pembisnis tidak sabar dan ingin cepat kaya, pada akhirnya mereka tidak
menikmati proses, sedangkan jadi pengusaha itu adalah proses, dan proses itu bertahap.
Dalam dunia bisnis tak adta jalan pintas, dan instan. Semua harus sesuai aturan
dan satu demi satu diselesaikan. Tak bisa dicapai hanya dalam hitungan bulan.
“Segala
sesuatu yang diraih dengan cepat akan berakhir dengan cepat” ( halaman. 58)
Saat
pertama kali buka bisnis sebaiknya Anda terjun langsung kelapangan, agar tahu
seluk beluknya, sehingga ketika nanti melakukan sistemasi akan mudah karena
sudah merasakan. Kesalahan para pengusaha pemula biasanya ingin segera merekrut
karyawan dan segala tugas diserahkan kepada karyawan.
Memang
berbisnis merupakan aktivitas untuk mencari harta dan kekayaan, namun bila
keinginan tersebut menggebu-gebu tanpa adanya kesabaran akn berdampak buruk.
Saat mengalami masa paceklik dibutukan kesabaran untuk mengelolanya. ( halaman.
60)
Kesalahan
Pengusaha pemula yang sering terjadi karena ia mendahulukan gaya, tidak peduli
itu uang perusahaan ia pakai untuk kepentingan pribadi. Karena merasa sukses ia
merubah gaya hidup dengan serba mewah, mobil mewah, rumah mewah dan sebagainya.
Biasanya orang seperti ini ingin kelihatan kaya dan sukses, dan terkadang
diiringi dengan sifat sombong. Sayangnya
uang yang digunakan untuk membeli kemewahan adalah uang perusahaan.
Sifat
sombong adalah awal dari kehancuran bisnis, karena Allah paling tidak suka
orang sombong, yang harus sombong itu hanya Allah pemilik semua harta, kita
hanya dititipi oleh –Nya.
Kesalahan
lainnya adalah buta finansial, cirri-ciri orang yang buta finansial adalah
salah mendefinisikan uang, tidak memiliki definisi yang jelas tentang bebas finansial,
tidak paham istilah keuangan, tidak bisa membuat laporan keuangan,
mencampuradukkan keuangan pribadi dan bisnis, salah kelola asset dan kewajiban,
salah mindset tentang omset, tidak paham pentingnya cashflow. (Halaman. 99)
Satu
dari lima alas an utama orang ingin menjadi pengusaha adalah karena ingin mencapai bebas finansial. Kalau
jadi karyawan uang yang didapatkan
sebanding dengan keringat yang dikeluarkan. Tapi jika jadi pengusaha bepeluang
untuk mencapai bebas finansial, walaupun pada kenyataannya banyak juga
pengusaha yang mengalami kemerosotan finansial alias bangkrut.
Definisi
bebas finansial adalah ketika bisnis jalan, kitanya jalan-jalan. Namun kondisi
tersebut tak semudah yang dikatakan. (halaman 102)
Bebas
finansial tak mungkin bisa tercapai jika kita hanya sekedar main-main dalam
bisnis, banyak santai dan tidak berjuang sungguh-sungguh, bebas finansial hanya
bisa tercapai jika kita kerja keras,
kerja cerdas, kerja tuntas dan kerja ikhlas.
Buku
ini bagus bagi anda yang baru mulai membuka usaha atau yang sudah berjalan
untuk mencegah kebangkrutan sejak dini. Tanpa menggurui Dewa Eka Prayoga telah
mengemas pengalaman pribadinya dalam
buku ini.
Diresensi
oleh : Yati Nurhayati, Alumni Universitas Islam Negri Sunan Gunung Djati
Bandung.
Judul
buku : 7 kesalahan Fatal pengusaha pemula
Penulis
: Dewa Eka prayoga
Tahun
terbit : Cetakan pertama, Juli 2013
Penerbit
: Delta Saputra
ISBN
: 978-602-99999-1-4
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan berikan komentar, saran dan kritik dengan bahasa yang sopan, jangan spam ya!